Warna foundation untuk kulit kuning langsatWarna kulit kuning langsat adalah cenderung berwarna putih kekuning-kuningan dan bersih menyerupai warna buah langsat. Meskipun  termasuk warna kulit yang terang, namun warna kulit ini sering memiliki undertone yang warm. Dominasi warna kuning inilah yang membuat warna kulit kuning langsat cenderung lebih warm, dan berbeda dengan kulit putih yang cenderung mempunyai undertone yang lebih cool. Oleh karena itu warna foundation yang tepat untuk kulit kuning langsat tentunya banyak dicari, karena kulit kuning langsat identik dengan warna kulit Asia, khususnya Indonesia. 

Namun meskipun kulit kuning langsat banyak dimiliki, nyatanya masih banyak yang kesulitan mendapatkan shades foundation yang tepat. 

 

Rekomendasi Warna Makeup yang Cocok untuk Kulit Kuning Langsat

Sebelum membahas warna foundation, kita akan membahas secara kesuluruhan warna-warna apa saja pada makeup yang akan tampak cantik pada kulit kuning langsat. Dengan pemilihan warna yang tepat sesuai dengan warna kulit, kamu bisa membuat makeupmu jadi tampak lebih segar dan mempesona. Termasuk untuk pemilihan warna makeup dekoratif mulai dari warna eyeshadow, eyeliner, blush on hingga lipstick.

Agar warna kulit kuning langsatmu tampak lebih segar dan mempesona, kamu bisa menggunakan warna-warna seperti peach, coral, gradasi warna kecoklatan, light honey, gold hingga bronze. Warna blush yang cocok untuk kulit kuning langsat sendiri akan sangat cantik apabila kamu memilih warna-warna orange atau coral. Sedangkan untuk warna lipcream atau lipstick yang tepat, kamu bisa membaca tipsnya secara detail pada artikel berikut ini.

 

Warna Foundation yang Tepat

Foundation untuk kulit kuning langsat

Jika warna untuk makeup dekoratif sudah kamu tentukan, sekarang saatnya kita membahas tentang warna complexion khususnya foundation yang tepat. Secara umum, kulit kuning langsat sering disebut dengan istilah “medium skintone” atau “beige”, apalagi untuk penamaan shades pada produk-produk foundation. Jadi apabila kamu sedang mencari shades yang tepat untuk kulit kuning langsatmu, kamu bisa mengikuti acuan penamaan tadi ya, Goddess.

Nah untuk rekomendasi shades yang sesuai sendiri, kamu bisa menggunakan Holy Flawless BB Cushion shades “Clio”. Shades ini merupakan shades yang sangat tepat untuk digunakan si pemilik kuning langsat dengan semua undertone. Jadi shades “Clio” ini selain akan membuat makeupmu tampak lebih natural, juga akan membantu meratakan warna kulit yang membuat look-mu menjadi lebih maksimal.