Punya kulit berjerawat dan bekas jerawat itu tidak perlu minder, Goddess tetap bisa tampil flawless menggunakan makeup dengan mengikuti tutorial menutupi bekas jerawat.
Tidak perlu pakai concealer, cara menutupi bekas jerawat kamu hanya perlu produk makeup dengan coverage tinggi dan formula ringan yang bisa merawat kulit berjerawat. Simak selengkapnya tutorial menutupi bekas jerawat dengan makeup berikut ini!
Bersihkan Wajah Terlebih Dahulu
Goddess, sebelum menggunakan makeup pastikan kulit wajah sudah dibersihkan terlebih dahulu. Tujuannya untuk mencegah membersihkan kotoran dari wajah dan mencegah timbulnya jerawat.
Membersihkan wajah sebelum pakai makeup akan membantu hasil makeup lebih menyatu dengan kulit dan terlihat semakin sempurna.
Makeup Plus Skincare Sekaligus Coverage Menutupi Bekas Jerawat
Agar dapat menutupi bekas jerawat dengan baik, Goddess membutuhkan base makeup seperti cushion, foundation ataupun concealer.
Namun saat kulit sedang berjerawat, atau memiliki jenis kulit acne prone, sebaiknya gunakan cushion sebagai base makeup.
Cushion memiliki formula yang lebih ringan dengan hasil coverage tinggi yang bisa menutupi bekas jerawat tanpa menyumbat pori-pori wajah.
Sebagai rekomendasinya, Goddess bisa gunakan Holy Flawless BB Cushion yang juga dilengkapi benefit skincare untuk merawat kulit berjerawat yaitu Ekstrak Green Tea.
Tidak perlu khawatir akan mengalami iritasi atau timbulnya jerawat, karena ekstrak green tea memiliki kemampuan sebagai anti-inflamasi, anti-bakteri dan antioksidan.
Untuk hasil coverage yang lebih baik pada area bekas jerawat menghitam, tambahkan 1 layer Holy Flawless BB Cushion. Tenang saja, meskipun kamu menggunakan 2 layer cushion, formulanya yang ringan membuat kulit wajah kamu tetap bisa bernafas.
Set Makeup dengan Bedak yang Memiliki Oil Control
Agar cushion tidak mudah bergeser dan tahan lama, kunci dengan menggunakan bedak yang memiliki coverage tinggi untuk menutupi bekas jerawat.
Pastikan menggunakan bedak yang memiliki oil control yang baik untuk mengontrol produksi minyak di wajah.
Nah, Goddess bisa menggunakan Holy Perfecting Pressed Powder yang dilengkapi dengan tambahan skincare Squalane Oil.
Squalane Oil tidak hanya memiliki kemampuan mengontrol sebum di wajah, namun dapat menutrisi kulit dan juga melembabkan kulit wajah.
Dengan menggunakan bedak padat Looké, Goddess tidak membutuhkan concealer lagi. Sebab bedak padat Looké memiliki coverage yang tinggi tanpa menghasilkan wajah terlihat berdempul dan terasa berat.
Nah, gimana Goddess? Apakah sudah mencoba perpaduan kedua koleksi Looké Cosmetics untuk menutupi bekas jerawat di wajah kamu? Jika belum, dapatkan Holy Flawless BB Cushion dan Holy Perfecting Pressed Powder melalui official distributor Looké Cosmetics.