lipstik anti nempel di masker
source: freepik.com

Meskipun pakai masker, kamu tetap bisa pakai lipstik anti nempel di masker saat keluar rumah? Terbukti kan, cewek itu pakai makeup bukan untuk orang lain.

Tapi lebih merasa nyaman saja merasa dirinya lebih terlihat rapih, menawan dan menarik dengan riasan wajah meski hanya di rumah saja. 

Selama pandemi mungkin aktivitas keseharian kamu banyak yang berubah, tapi tidak bisa merubah rutinitas. Seperti memakai skincare, parfum, bahkan makeup minimalis meskipun hanya di rumah saja atau tertutup oleh masker.

Sudah naluri perempuan ya sepertinya, punya penampilan bersih, fresh, dan wangi setiap hari sudah menjadi kewajiban untuk memulai aktivitas keseharian. Tapi, ada adaptasi kebiasaan baru wajib memakai masker selama pandemi ini. 

Mau gak mau, kamu harus mencari cara bagaimana agar lipstik tidak nempel di masker atau berantakan. Tenang saja, kamu bisa simak tips pakai lipstik anti nempel di masker berikut ini!

Pilih Lipstik Matte dengan Formula Ringan dan Tahan Lama

 

Selama menggunakan masker, hindari memakai makeup non-transferproof. Sebab, sisa makeup yang menempel pada masker bisa menyebabkan timbulnya jerawat. Termasuk dalam memilih lipstik, sebaiknya memilih lipstik transferproof dengan hasil akhir matte.

Kamu bisa menggunakan Holy Lip Crème, liquid lipstick dari Looké Cosmetics yang memberikan hasil akhir matte. Memiliki tekstur creamy dengan formula ringan, lebih cepat kering di bibir, tidak mudah bergeser, dan lebih tahan lama hingga 10 jam.

Tidak Hanya Transferproof, Perhatikan Kelembaban Bibir

ombre lips

Jenis lipstik atau lipcream matte memang menawarkan hasil akhir yang cepat kering di bibir dan tidak mudah luntur.

Namun bisa menyebabkan bibir menjadi lebih kering, tidak heran pemakaian lipcream sering terlihat cracky atau pecah-pecah di bibir.

Sebaiknya perhatikan kandungan nutrisi yang ada di produk lipstik atau lipcream matte. Contohnya Holy Lip Crème yang sudah dilengkapi dengan vitamin E di dalamnya bisa memberikan nutrisi pada bibir sehingga tetap terasa lembab selama memakai lipstik.

Ingin Lebih Awet Lagi? Tambahkan Loose Powder

Setelah aplikasikan Holy Lip Crème, set lipstik dengan mengusapkan loose powder pada bibir.  Trik ini tidak hanya stik lebih tahan lama di bibir, tetapi bisa mengunci kelembaban bibir dan mencegah lipstik bleber ke luar garis.

Apalagi kalau kamu menggunakan Holy Smooth & Blur Loose Powder, bedak tabur ini sudah dilengkapi kandungan Jojoba Oil yang bisa memberikan kelembaban dengan tekstur butiran yang sangat halus dan lembut.

Nah, itulah tips yang bisa kamu tiru supaya lipstik tidak nempel dan berantakan selama pakai masker. Lengkapi juga dengan merawat bibir kamu ya, rajin lakukan eksfoliasi bibir dan konsumsi air putih, supaya bibir tidak mudah kering dan pecah-pecah.