Bagi pemilik kulit berminyak, memang gampang-gampang susah untuk memilih produk makeup dan skincare yang tepat. Nah, kali ini Look akan memberikan panduan kandungan skincare dan makeup apa aja sih yang bisa kamu gunakan untuk mengatasi kulit berminyak.
Check this out!
1.Hyaluronic Acid
Hyaluronic Acid memang memiliki fungsi utama untuk melembabkan, tapi jangan salah, kulit berminyak juga tetap membutuhkan kelembaban lho! Kulit yang berminyak biasanya disebabkan karena kurangnya hidrasi, dan Hyaluronic Acid mampu memberikan hidrasi yang dibutuhkan oleh kulit sehingga produksi minyak dapat lebih terkontrol.
2. Ekstrak Green Tea
Kandungan yang satu ini, tidak hanya menyehatkan untuk diminum tapi juga memiliki segudang manfaat untuk kulit. Ekstrak Green Tea memiliki sifat anti-greasy yang mampu mengontrol pengeluaran sebum di wajah, selain itu ia juga dapat mencegah jerawat dan iritasi serta menangkal radikal bebas. And the good news is, tidak hanya lewat skincare, kamu juga bisa mendapatkan kebaikan ekstrak Green Tea dari makeup seperti Holy Flawless BB Cushion.
Cushion ini nggak hanya akan menyempurnakan tampilanmu dan menutup noda di wajah, tapi juga merawat kulitmu dengan kandungan skincare di dalamnya!
3. Niacinamide
Kandungan yang ini sudah sangat kondang di kalangan pecinta skincare karena manfaatnya yang sangat mumpuni untuk kulit berminyak. Niacinamide sendiri merupakan bentuk turunan dari Niacin atau B3 yang berfungsi untuk mengecilkan pori-pori, mengontrol produksi minyak, menyamarkan garis halus, hingga memudarkan bekas jerawat
4. Jojoba Oil
Meskipun namanya oil, tapi ternyata kandungan ini strukturnya berbeda dengan minyak pada umumnya lho! Jojoba Oil secara kimiawi lebih mirip dengan wax ester atau lilin tumbuhan. Uniknya, sifatnya yang seperti ini justru membuat Jojoba Oil menjadi mirip dengan sebum alami yang dikeluarkan oleh kulit kita. Maka itu, selain melembabkan ia juga mampu menyeimbangkan kadar minyak untuk kamu yang memiliki kulit oily.
Sama seperti ekstrak Green Tea, kamu juga bisa mendapatkan kebaikan Jojoba Oil di dalam produk makeup yaitu Holy Smooth & Blur Loose Powder. Untuk pemilik kulit berminyak, bedak ini mampu mengontrol minyak seharian dan mencegah kilap tanpa membuat kulit terasa kering ataupun crack.
So, Goddess, jangan khawatir lagi ya kalau kulitmu berminyak! Nggak hanya skincare yang akan membantumu, tapi makeup untuk tampil cantik seharian juga kini dapat dengan mudah kamu dapatkan.